Alumni Kajian Budaya dan Media

Program Studi Kajian Budaya dan Media memiliki himpunan alumni di tingkat Program Studi yang dibentuk pada saat kegiatan Seminar Nasional dan Temu Alumni Prodi Kajian Budaya dan Media, yang diselenggarakan pada tanggal 24 Oktober 2015. Himpunan ini dinamai Ikatan Keluarga Alumni Prodi Kajian Budaya dan Media yang disingkat sebagai KATABUMI. KATABUMI menjadi bagian dari himpunan alumni di tingkat Sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada dan himpunan alumni di tingkat Universitas.

KATABUMI dinaungi oleh SK Caretaker Direktur Sekolah Pascasarjana UGM, No: 39/H1.SPs/SK/KM/2016. KATABUMI juga mempunyai organisasi kepengurusan dan menjalin kerjasama dengan KAPASGAMA sekaligus juga mengembangkan jejaring dengan berbagai Program Studi lain di Sekolah Pascasarjana, dan instansi lain di luar Universitas Gadjah Mada.

Kegiatan Alumni

Seminar Nasional Media Baru: Budaya, Politik, & Agama (2019)

Rapat Organisasi KATABUMI

Kontribusi Alumni

Bidang Pendidikan
Partisipasi alumni Prodi Kajian Budaya dan Media dalam bidang pendidikan antara lain terlibat dalam perbaikan proses pembelajaran, yang dilakukan dengan cara memberi masukan dan saran pada pengelola Program Studi saat kegiatan bersama alumni. Beberapa saran dari alumni antara lain membahas tentang aspek yang terkait dengan perbaikan proses pembelajaran, seperti pebaruan topik perkuliahan, metode penyampaian materi dan aplikasinya, serta evaluasi perkuliahan yang terkait dengan dosen dan mahasiswa.

Pada berbagai kesempatan, alumni juga dapat terlibat dalam kegiatan diskusi, antara lain sebagai penanggap diskusi, sebagai pendiskusi dalam seminar pratesis, pembicara dalam diskusi, narasumber dalam perkuliahan, dll.

Penelitian
Pada bidang penelitian, alumni dapat berkontribusi sebagai mitra penelitian bagi civitas akademik program studi Kajian Budaya dan Media. Alumni juga dapat melakukan penelitian bersama dengan sesama alumni, mahasiswa, dan dosen, serta mendapatkan kesempatan untuk melakukan publikasi dalam bentuk buku dengan didukung oleh Program Studi Kajian Budaya dan Media.

Pengabdian
Pada bidang program pengabdian, alumni dapat berkontribusi dalam hal perencanaan dan pelaksanaan program pengabdian kepada masyarakat yang difasilitasi oleh Program Studi Kajian Budaya dan Media. Alumni juga dapat memberikan usulan program serta memberikan dukungan atau bentuk kerjasama lain dalam pelaksanaan program pengabdian kepada masyarakat.